
Pertama Kali Anak Muda Menjadi Pemenang Nawacita Awards 2023
NAWACITAPOST.COM – Nawacita Awards 2023 digelar di Gedung Tribrata, Dharmawangsa, Jakarta Selatan pada Hari Jumat 8 September 2023. PT Nawacita Media Indonesia berhasil menyelenggarakan dengan sukses acara puncak penganugerahan kepada beberapa Tokoh Nasional atau Daerah serta salah satu yang baru yakni Motivator Milenial.
Kategori Nawacita Awards 2023 ini diberikan lantaran anak muda yang peduli terhadap lingkungan yaitu mereka yang mengalami kesulitan hidup di berbagai sektor.
Hal tersebut diungkapkan oleh Agustus Gea S.H. Menurutnya, Nawacita Awards 2023 Hebat, paling tidak ada 3 hal yaitu :
- Penerimanya pada umumnya Tokoh Nasional/Daerah dan artis beken, muda dan Peduli terhadap Lingkungan/sesama.
- Penerimanya adalah saringan dari banyak calon yang dipilih oleh Dewan Juri secara bebas tanpa intervensi dari siapapun.
- Penerimanya adalah hasil pemilihan Dewan Juri Independent yang diberi kepercayaan oleh management dan Pembina Nawacita tanpa mengintervensi.
Diakuinya, Nawacita Awards 2023 yang dikomando oleh Bapak Beesokhi Ndruru boleh dikatakan sangat berhasil baik dari sisi Penyelenggaraan maupun dari sisi Figur yang berhasil memperoleh Nawacita Awards.
“Untuk kali ini, tahun 2023 lebih terseleksi lagi, lebih ketat, dan lebih bergengsi karena kita hanya memberikan satu award kepada satu orang untuk setiap kategori. Jadi hanya 9 penerima,” kata Beesokhi Ndruru.
Berbeda dengan penyelenggaran tahun sebelumnya, Nawacita Awards 2023 diberikan kepada 9 orang yang dinilai memenuhi kriteria penilaian dewan juri. Ke 9 orang tersebut merupakan orang-orang pilihan dari 250 nominator.
Semangat Nawacita, menurut Beesokhi, diyakini bisa menyatukan Indonesia menuju Indonesia Emas tahun 2045.
Berikut daftar pemenang Nawacita Awards 2023
– Kategori Pertahanan dan Keamanan: Jenderal TNI (Purn) AM Hendropriyono
– Kategori Penguatan Kebhinekaan Indonesia: Nasaruddin Umar
– Kategori Pendidikan Karakter Bangsa: Jenderal TNI (Purn) Moeldoko
– Kategori Pejuang Demokrasi: Hermus Indou
– Kategori Penegakan Hukum: ST Burhanuddin
– Kategori Kemandirian Ekonomi Nasional: Nicke Widyawati
– Kategori Infrastruktur, Industri dan Transportasi: Rusdi Kirana
– Kategori Kesejahteraan Rakyat: dr. Lie Agustinus Dharmawan
– Kategori Pembangunan Daerah: Ery Cahyadi
– Kategori Khusus Inspirator Milenial: Cinta Laura.