Home MusikINi Istri Mendiang Chrisye, Dikabarkan Meninggal Dunia
MusikINi - February 8, 2020

Istri Mendiang Chrisye, Dikabarkan Meninggal Dunia

Damayanti Noor, istri dari mendiang penyanyi, Chrisye, dikabarkan meninggal dunia pada hari ini, Sabtu (8/2/2020). 

Kabar tersebut tersiar melalui pesan singkat di jejaring media sosial maupun Whatsapp.

Menurut pesan yang beredar, Yanti akan dimakamkan di TPU Jeruk Purut berdampingan dengan makam almarhum Chrisye. 

Damayanti Noor menikah dengan Chrisye pada 1982 dan menjadi satu-satunya pendamping dari pelantun lagu ‘Cintaku’ itu hingga Chrisye meninggal dunia pada 2007 silam.

Chrisye, Damayanti dan 4 Orang Anak | Foto Istimewa

Almarhum Chrisye dan almarhumah Damayanti, meninggalkan 4 orang anak, dua pria dan dan dua wanita, Rayinda Prashatya Chrismansyah, Rizkia Nurannisa, Randa Pramasha, dan Risty Nurraisa.